Pages

Jumat, 24 Juni 2016

Manfaat Buah Pisang bagi Kesehatan

Pisang, buah yang disukai oleh bukan hanya kera tetapi manusia juga menyukai buah yang satu ini. Kali ini LobbyInfo akan membahas tentang manfaat buah pisang bagi kesehatan. Pisang kaya akan serat dan mengandung 3 jenis gula alami yakni glukosa, sukrosa, dan fruktosa, yang membuat pisang memiliki ‘kekuatan’ untuk memberikan energi yang besar bagi anda. Pisang juga dapat memerangi depresi, memberikan efek positif pada otak, mengatasi
efek mabuk, meredakan ‘morning sickness’, dan melindungi anda dari kanker ginjal, diabetes, osteoporosis, dan kebutaan. Berikut daftar semua manfaat pisang bagi kesehatan:
  • Pisang membantu mengatasi depresi.
  • Makan dua buah pisang sebelum latihan bermanfaat untuk menambah energi dan mempertahankan gula darah anda.
  • Melindungi kram otot selama latihan dan kram kaki saat malam.
  • Menetralkan kehilangan kalsium saat buang air kecil dan membangun tulang yang kuat.
  • Pisang dapat meningkatkan mood anda.
  • Pisang dapat mengurangi pembengkakan, melindungi dari resiko diabetes tipe II, membantu untuk menurunkan berat badan, memperkuat sistem saraf, dan membantu produksi sel darah putih. Semua dikarenakan tingginya kadar vitamin B-6.
  • Pisang dapat memperkuat darah anda dan meredakan anemia.
  • Pisang kaya akan kalium dan rendah garam, dan dipercaya mampu menurunkan tekanan darah, melindungi dari resiko serangan jantung dan stroke.
  • Pisang kaya akan pektin, membantu melembutkan senyawa racun dan logam berat dari tubuh.
  • Pisang bertindak sebagai prebiotik yang dapat merangsang pertumbuhan bakteri yang baik pada usus. Pisang juga memproduksi enzim pencernaan untuk membantu dalam menyerap nutrisi.
  •  Sembelit? Serat tinggi dalam pisang dapat membantu menormalkan motilitas usus.
  • Pisang menenangkan saluran pencernaan dan membantu memulihkan elektrolit yang hilang setelah diare.
  • Pisang adalah satu-satunya buah yang dapat dikonsumsi tanpa menyebabkan bahaya sampingan untuk meringankan sakit maag dengan melapisi bagian dalam perut kita terhadap asam korosif.
  • Makan pisang membantu mencegah kanker ginjal, melindungi mata terhadap degenerasi makula dan membangun tulang yang kuat dengan meningkatkan penyerapan kalsium.
  • Pisang membuat Anda lebih cerdas dan lebih waspada.
  • Pisang kaya akan antioksidan yang bermanfaat untuk melindungi tubuh dari serangan radikal bebas dan penyakit kronis.
  • Makan pisang di antara waktu makan membantu menstabilkan gula darah dan mengurangi rasa mual dari ‘morning sickness’.
  • Tidak hanya buahnya, kulit pisang juga bermanfaat untuk mengatasi gigitan serangga atau gatal-gatal. Caranya, gosokkan bagian dalam kulit pisang pada kulit tubuh anda yang gatal atau terkena iritasi. Gunakan cara yang sama untuk menghilangkan kutil yang ada pada kulit anda.
  • Makan pisang dapat menurunkan suhu tubuh dan mendinginkan Anda selama demam.
  • Pisang dapat membantu anda yang sedang dalam proses berhenti merokok karena pisang mengandung vitamin B, kalium, dan magnesium yang tinggi, yang dapat mempercepat proses pemulihan dari efek penghentian tersebut.
Berikut bahasan LobbyInfo tentang Manfaat yang bisa anda dapatkan dari mengkonsumsi pisang untuk kesehatan tubuh anda. Sampai jumpa pada artikel selanjutnya. Salam Sehat.

sumber : daunhijau.com

0 komentar:

Posting Komentar

www.ayeey.com www.resepkuekeringku.com www.desainrumahnya.com www.yayasanbabysitterku.com www.luvne.com www.cicicookies.com www.tipscantiknya.com www.mbepp.com www.kumpulanrumusnya.com www.trikcantik.net